Cara Merawat Peralatan Masak Berbahan Teflon

Artikel terkait : Cara Merawat Peralatan Masak Berbahan Teflon


    Teflon adalah sebuah alat memasak anti lengket yang paling populer di dapur. Dikarenakan teflon harganya yang super terjangkau, mudah didapatkan di mana-mana, ringan, dan mudah dibersihkan.
Akan tetapi di balik kesitimewaannya tetap saja anda perlu memperhatikan perawatan terbaik untuk peralata memasak yang satu ini. Jika lapisan anti lengketnya rusak atau mengelupas akan berakibat buruk bagi kesehatan. 

    Karena lapisan yang nengelupas bisa saja masuk ke dalam makanan yang di masak menggunakan teflon itu. Dengan begitu bisa saja lapisan yang mengelupas termakan oleh orang yang menggunakannya. Dengan cara merawat dengan benar bisa membuat peralatan masak berbahan teflon lebih awet dan aman untuk digunakan sehari-hari.

Cobalah Tips berikut ini : 

1. Hindari alat masak logam

    Jangan pernah gunakan spatula berbahan logam ya, sebaiknya gunakan spatula atau pengaduk yang terbuat dari kayu halus untuk menghindari goresan pada lapisan anti lengketnya.

2. Gunakan api kecil hingga sedang

    Sebaiknya memasak menggunakan api kecil atau sedang, karena ternyata peralatan masak berbahan teflon dirancang hanya untuk memasak pada suhu panas rendah hingga sedang.
Memasak pada suhu tinggi menggunakan alat masak teflon bisa berbahaya karena menyebabkan lapisan anti lengketnya meleleh, mengelupas atau bahkan menguap hingga menjadi racun berbahaya.

3. Mencuci teflon

    Kalau suhu teflon masih panas jangan buru-buru menyiramnya dengan air.  Ingat, perubahan suhu yang drastis akan menyebabkan kerusakan pada lapisan anti lengketnya. Sebaiknya didiamkan hingga dingin baru kemudian dicuci sampai bersih.

    Ingat ya untuk selalu gunakan sabun pencuci piring dan spon pencuci piring yang lembut agar tidak menimbulkan goresan pada lapisan anti lengket.

    Hindari merendam panci/wajan anti lengket dengan air sabun ya karena memungkinkan lapisan anti lengketnya untuk menyerap aroma dan rasa sabun tersebut.

4. Membersihkan noda membandel

    Gunakan asam sitrat atau baking soda untuk membersihkan kerak yang melekat di dasar wajan atau panci teflon. Kamu cukup merebus sedikit air yang sudah dicampur asam sitrat atau baking soda dengan menggunakan alat masak tersebut sampai mendidih baru kemudian mencucinya seperti biasa untuk mengangkat kerak.

5. Saat Penyimpanan

    Jika permukaan panci/wajan anti lengket sudah kering, kamu bisa melapisinya dengan sedikit minyak goreng agar tetap terjaga kelembabannya. Cukup menuangkan sedikit minyak goreng pada kain bersih yang lembut dan mengoleskannya pada permukaan alat masak.

   Hindari menumpuk alat masak berbahan teflon dengan peralatan masak lainnya yang terbuat dari logam agar terhindar dari kemungkinan tergores. Cukup dengan menggantung alat masak berbahan teflon agar lebih aman dan tidak tergores alat masak lainnya.

6. Ganti teflonmu yang sudah penuh goresan

   Jangan menggunakan alat masak berbahan teflon yang sudah banyak goresan. Goresan pada lapisan anti lengket menyebabkan alat masak tersebut kehilangan fungsi anti lengketnya bahkan beresiko serpihan anti lengket yang mengelupas tercampur dan masuk ke dalam makanan yang sedang dimasak.  

    Satu lagi hal penting yang dilakukan nih, biasakan diri teman-teman untuk membaca ketentuan atau petunjuk cara pemakaian pada panci atau wajan anti lengket ya. Karena masing-masing merk tentu memiliki ketentuan yang berbeda.


Semoga Bermanfaat




Artikel Harus Sehat Ya Lainnya :

Copyright © 2015 Harus Sehat Ya | Design by Bamz